Senin, 06 Juni 2011

Penembak Polisi Palu Tanam Bom di Kawasan Wisata
Headline
Boy Rafli Amar - inilah.com/Agus Priatna
Oleh: Agus Rahmat
Nasional - Minggu, 5 Juni 2011 | 17:40 WIB
INILAH.COM, Jakarta - Mabes Polri juga menemukan bom yang dipersiapkan oleh tersangka penembakan polisi di Palu, Sulawesi Tengah (25/6/2011). Bahkan, empat buah bom rakitan masih aktif.
"Di kawasan wisata pantai Poso oleh warga ditemukan 4 buah bom rakitan aktif," ujar Kabid Penerangan Umum (Penum) Mabes Polri, Kombes Pol Boy Rafli Amar, Minggu (5/6/2011).

Selain itu, juga ditemukan 7 bahan bom yang belum tuntas untuk dirakit. Bom tersebut belum bisa dipastikan akan digunakan untuk mengebom tempat-tempat mana saja. Hanya, bom tersebut kini sudah dijinakkan oleh tim penjinak bom. "Dan 7 buah belum tuntas dirakit. Yang diisi paku dan gotri dan telah dijinakkan tim Jibom (penjinak bom)."

Boy mengatakan ada kemungkinan agar bom-bom tersebut lolos dari razia yang dilakukan oleh Polisi sehingga disembunyikan di lokasi wisata. "Bom tersebut diduga disembunyikan pelaku menghindari razia polisi. Pelaku sedang diselidiki," katanya. [mvi]

Tidak ada komentar:

Posting Komentar