Johan: Diajak Ade Rahardja Temui 2 Legislator
"Pak Ade hanya mengajak saya untuk menemani agar tidak ada tuduhan atau fitnah."
Selasa, 26 Juli 2011, 16:55 WIB
Arry Anggadha, Syahrul Ansyari "Saya ditelpon oleh anak Tempo, isinya anak Tempo BBM dengan Nazaruddin. Dalam satu kalimat disebut antara dia Nazar dan Ade Rahardja dua kali bertemu. Pertama Januari 2010 bersama Saan Mustofa. Kedua itu bulan Juni," ujar Johan di gedung KPK, Jakarta, Selasa 26 Juli 2011.
Johan menjelaskan apa yang dia katakan tersebut belum sempat muncul di berita. Dalam sebuah pemberitaan, disebutkan bahwa Nazaruddin dan Ade Rahardja bertemu bersama Johan Budi di sebuah restoran Jepang di daerah Casablanca, Jakarta.
"Nah, saya ingat-ingat kembali Januari 2010 lalu saya nggak ingat. Saya sampaikan ke Tempo bahwa saya memang pernah diajak Pak Ade menemui anggota DPR cuma nggak disebut siapa namanya untuk urusan apa," cerita Johan.
Johan melanjutkan, setelah peristiwa 2009, Cicak dan Buaya KPK mempunyai aturan tidak tertulis, 'Siapapun kalau bertemu orang lain yang berkaitan dengan tugas harus didampingi atau tidak boleh sendiri'.
"Waktu itu malam-malam Pak Ade ketemu anggota DPR ada dua orang saya tidak ingat Nazar apa bukan. Tapi saya pernah diajak sekali, kata Pak Ade, biar tidak ada fitnah, saya sebagai saksinya bahwa itu tidak ada hal yang bernuansa fitnah," ujarnya.
Johan menegaskan pada saat itu Ade Rahardja tidak menjelaskan siap anggota DPR tersebut. Selain itu, Johan juga mengaku tidak kenal dengan siapa yang ditemui itu. "Itu ada pertemuan makan di restoran abis itu saya ke kantor KPK. Hanya itu. Saya tidak ikut nimbrung," katanya.
Lantas, apa isi pertemuan yang mereka bicarakan saat itu?
"Saya nggak tahu, Pak Ade hanya mengajak saya untuk menemani agar tidak ada tuduhan atau fitnah. Itu salah satu yang saya katakan, BBM Nazar yang mengatakan nama saya, tadi siang saya lapor ke pengawasan internal Pak Handoyo apa yang saya bicarakan dengan wartawan Tempo dan saat rapim juga saya katakan hal ini pada pimpinan KPK," jawab Johan. (eh)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar